Sphynx, Si kucing gundul




 
Perkenalkan, namanya kucing sphinx. Sepintas, kucing ini terlihat gundul. Tapi sebenarnya kucing ini tidak gundul. Sebab, sphinx punya bulu – bulu halus yang tipis sekali. Selain itu, bulu – bulunya juga transparan. Jadi, banyak orang yang mengira kucing sphinx itu tidak punya bulu.
 
Coba perhatikan kucing sphinx ini, cukup menyeramkan bukan ? wajah kucing ini berbentuk segitiga runcing, dengan telinga panjang yang menjulang ke atas. Beberapa kucing sphinx punya mata yang ujungnya meruncing. Itulah yang membuat tatapan kucing ini terlihat sinis dan menyeramkan.
Walaupun namanya sphynx, tapi kucing ini bukan berasal dari mesir lo, kucing ini berasal dari kanada. Nah, pada tahun 1966, kucing ini mulai dikembangbiakkan di Negara ini.
Meskipun punya raut wajah yang sedikit menyeramkan, tetapi kucing ini sangat pintar dan juga bersemangat. Sphynx juga bersahabat dengan manusia. Kucing ini selalu dekat dengan majikannya. Bukan karena dia manja, tetapi karena sphynx tidak punya bulu tebal yang melindungi tubuhnya. Jadi, ia akan selalu lengket pada manusia untuk mencari kehangatan.

Comments

  1. lucu gan, tapi juga bikin ngeri

    ReplyDelete
  2. eh. Bukanya Sphinx istilah buat patung singa di Piramida gan?

    ReplyDelete

Post a Comment